ketika fajar mulai merekah
dan mentaripun menyapa
cepat terjaga dan singsingkan lengan
tinggalkan ragu yang ada
kita telusuri terjalnya batu
sambil bergurau dengan embun pagi
berdendang bersama kicauan burung
selamat pagi........apa kabar hari ini
berbekal cita setinggi angkasa
jarak bukanlah halangan
dan waktu adalh sahabat kita
bergandengan menuju rumah asa
selamat pagi semua!
terimalah salam hangat tulus
dari kami anak ilalang
yang haus masa depan
kami...tak pernah menyerah
untuk menimba ilmu di sini
hingga mimpi kami terwujud
walau hanya berbekal semangat!
tapi...semangat itu telah terpatri
di setiap dada kami
sekali layar terkembang...
surut kita berpantang!!
(wuryanto ps, s. pd.)